Macuahuitl, Senjata yang Mengantarkan Korban kepada Dewa Suku Aztec dalam Sekali Tebas Minggu, 10 April 2022

 

Dalam meluluhkan korbannya, suku Aztec memiliki alat perang tersendiri yang digunakan untuk menebas lawan dalam berperang. Seperti kebiasaan yang dilakukan suku ini, mereka lebih suka membuat korbannya setengah mati lalu kemudian mengurbankannya hidup-hidup.

Dikutip nationalgeographic, senjata tersebut bernama Macuahuitl yang menjadi senjata mengerikan dari suku pedalaman Meksiko ini. Senjata ini berbentuk seperti tongkat kayu tebal, dengan panjang 90-120 cm yang pinggirannya terdapat sejumlah bilah yang terbuat dari obsidian yang tajam daripada baja.

Senjata yang disebut sebagai 'Gergaji Obsidian' ini pun menjadi senjata suku Aztec yang paling menakutkan. Pasalnya hanya dalam sekali tebas, korban dari senjata ini langsung mampu menghadap dewa suku Aztec.


Pasalnya, menurut sejarah siapa pun yang ditebas oleh Macuahuitl mengalami rasa sakit yang luar biasa. Rasa sakit ini membawa korban sangat dekat dengan pelepasan kematian yang manis sebelum diseret ke upacara pengurbanan manusia.

Macuahuitl menjadi senjata yang digunakan oleh prajurit Aztec baik sebelum dan selama era penaklukan Spanyol di Mesoamerika yang dimulai pada abad ke-15.


Sebenarnya, Macuahuitl hanya digunakan suku Aztec dalam menjaga jarak dari serangan penjajah Spanyol. Hal ini rupanya membuat para penjajah gentar dengan senjata andalan dari suku tersebut.
Copyright © 2016 Raja JP